-->

Tips Menambah Tinggi Badan Secara Alami

tips menambah tinggi badan
tinggibadan.com

TipsSlide - Memiliki tinggi badan yang proporsional adalah dambaan setiap orang. Bahkan memiliki tinggi badan diatas rata-rata bagi sebagian orang dapat menambah kepercayaan diri. Nah, bagi Anda yang menginginkan badan yang tinggi, berikut ini tips menambah tinggi badan secara alami yang bisa Anda terapkan dengan mudah dan murah. Yaitu dengan melakukan beberapa latihan berikut ini.

Sprint
Sprint atau lari cepat jarak pendek ini cukup membantu bagi Anda yang ingin menambah tinggi badan. Penyebabnya adalah dengan melakukan aktifitas ini dapat membantu meningkatkan pelepasan hormon pertumbuhan. Penekanan pada otot kaki selama latihan berdampak pada pemanjangan tulang dan otot. Lakukan latihan pada area atau bidang yang rata dan datar seperti rumput atau di lantai.

Menendang
Aktifitas ini dapat nembantu memperpanjang tulang kering dan paha. Berdiri dengan kaki lebar dan angkat satu kaki kemudian lakukan tendangan. lakukan berulang-ulang sampai 20 kali.

Melompat
Mungkin cara ini terbilang agak sulit, karena Anda harus lompat dengan menggunakan media bangku kecil atau tangga setinggi kaki. Berdirilah di depan bangku atau tangga setinggi kaki. Kemudian lakukan lompatan satu kaki dalam sepuluh hitungan. Ulangi dengan kaki lainnya. Lakukan gerakan melompat ini sebanyak tiga kali.

Bersepeda
Aktifitas satu ini termasuk yang menyenangkan bagi Anda tentunya. Dengan bersepeda akan membuat bagian telapak kaki dan jari kaki terus mencapai pedal. Hal ini merupakan aktifitas peregangan yang bisa membuat kaki lebih panjang. Lakukan aktifitas bersepeda ini selama 0-15 menit. Anda juga dapat memakai sepeda statis atau stationary cycle.

Berenang
Sudah bukan rahasia lagi jika olahraga berenang memang sangat baik untuk menambah tinggi badan. Lakukan renang gaya dada selama minimal 20 menit.

Lompat Tali
Aktifitas latihan ini sangat menyenangkan apalagi dilakukan sembari mendengarkan musik menghentak. Akan lebih baik jika Anda melakukan latihan ini sebanyak 300 kali lompatan setiap harinya.

------------------

Sekian dulu tips menambah tinggi badan secara alami kali ini. Pada intinya, lakukan latihan-latihan di atas secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal. Dan juga konsumsi makanan yang dapat mendukung pertumbuhan tulang Anda.

Semoga bermanfaat.

3 Responses to "Tips Menambah Tinggi Badan Secara Alami"

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. kalau mau tinggi secara alami tanpa efek samping obat obatan cobain metode ortopedi aja udah terkenal sejak 1970 kalau gak percaya ke sini aja http://www.ortopedi.co.id/sejarah-pengalaman-kami/

    ReplyDelete

- Komentarlah sesuai konten
- Untuk promosi yang lebih efektif, silahkan hubungi admin
- Jangan sertakan link hidup

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...